Mengenal Apa itu NeoBank Commerce

Mengenal Apa itu NeoBank : Pengertian, Kelebihan dan Tantangan Dari NeoBank Di Indonesia

Nama NeoBank Commerce akhir-akhir ini sering sekali muncul dan menjadi bahan perbincangan seiring dengan pertumbuhan ekonomi digital di masa pandemi seperti sekarang ini. Kehadiran NeoBank dinilai banyak kalangan bisa menjadi ancaman dan saingan untuk pelaku perbankan seperti bank dan penyedia layanan keuangan berbasis teknologi atau biasa kita sebut dengan fintech.

NeoBank Commerce sendiri memiliki peluang yang cukup besar untuk berkembang dan sukses di Indonesia. Hal tersebut didasari oleh pertumbuhan ekonomi digital Indonesia yang mengalami kenaikan signifikan sejak tahun 2020 sebesar 54% menjadi USD 32 miliar dan akan terus berkembang di masa pandemi Covid-19.

Apa itu NeoBank?

Pengertian dari NeoBank Commerce adalah bank digital yang melayani segala kegiatan perbankan secara online seperti bank konvensional pada umumnya. NeoBank juga bisa melayani kegiatan layanan simpan-pinjam seperti fintech. Adapun yang membedakan NeoBank dengan bank atau fintech adalah NeoBank tidak memiliki kantor ataupun cabang fisik.

Kelebihan NeoBank

Adapun beberapa kelebihan yang ditawarkan NeoBank Commerce dibandingkan Bank Konvensional dan Fintech adalah sebagai berikut ini :

  1. Segala aktivitas perbankan NeoBank dilakukan secara online menggunakan perangkat mobile ataupun pc di aplikasi yang sudah disediakan oleh pihak Neobank dengan bantuan koneksi internet. Hal tersebut tentunya berbeda dari bank konvensional yang pada umumnya ada beberapa kegiatan perbankan yang mewajibkan para calon nasabah atau nasabahnya untuk datang ke kantor fisik secara langsung.
  2. NeoBank mampu memadukan, menyajikan dan menjalankan layanan yang disediakan bank konvensional dan fintech sekaligus. 
  3. Kegiatan digitalisasi perbankan dari NeoBank akan membuat segala transaksi perbankan jauh lebih mudah, praktis dan cepat.
  4. NeoBank memiliki kemampuan untuk menghimpun dana dari masyarakat dengan jangkauan yang lebih luas dengan layanan digital yang dimilikinya.
  5. Perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi yang pesat membuat NeoBank bisa berkembang pesat dibandingkan fintech
  6. Layanan digital dari NeoBank dinilai dapat mengurangi biaya operasional

Tantangan NeoBank Di Indonesia

Adapun beberapa tantangan yang harus dihadapi oleh NeoBank untuk berkembang di Indonesia seperti :

  1. Kegiatan layanan digital perbankan yang ditawarkan oleh NeoBank tentunya harus didukung dengan kehandalan dari infrastruktur yang digunakan mulai dari sisi teknologi informasi dan sisi keamanan data sistem perbankan disertai dengan kecepatan proses transaksi perbankan itu sendiri.
  2. Dari sisi pihak regulator di Indonesia yaitu Otoritas Jasa Keuangan (OJK) baru akan mulai menyusun regulasi untuk NeoBank. Jadi untuk saat ini belum ada regulasi resmi untuk NeoBank bisa beroperasi secara maksimal di Indonesia.
  3. Diperlukan modal dan investasi yang besar untuk mengembangkan teknologi NeoBank itu sendiri.
  4. Percepatan teknologi di Indonesia tidak diiringi dengan peraturan-peraturan yang masih tertinggal. Hal tersebut tentunya membuat perkembangan teknologi atau inovasi menjadi terhambat.
  5. Kehadiran NeoBank sendiri masih dianggap sebagai ancaman oleh bank konvensional maupun pelaku fintech

Kesimpulan

Kehadiran NeoBank untuk saat ini masih dinilai sebagai ancaman oleh bank konvensional ataupun fintech dibandingkan dianggap sebuah peluang potensial untuk berkolaborasi. Sebenarnya banyak sekali keuntungan dan manfaat yang ditawarkan dari NeoBank apalagi di era digitalisasi seperti saat ini. Perkembangan zaman dan teknologi yang serba cepat menuntut industri finansial di Indonesia untuk melakukan transformasi ke layanan digital agar nantinya industri finansial tidak dikuasai oleh oleh pihak asing. Dari pihak regulator pun harus sudah siap dengan perubahan-perubahan yang akan terjadi nantinya di era digital perbankan dan finansial.

 

Sekian dulu artikel Budak Duit Indonesia kali ini “Mengenal Apa itu NeoBank Commerce”. Semoga artikel kali ini bisa menambah wawasan dan referensi anda di era digital seperti sekarang ini. Tinggalkan pesan dan komentar positif jika anda suka dengan artikel kali ini. Terima kasih sudah membaca!.

You cannot copy content of this page