Cashback Dan Diskon: Pengertian, Perbedaan Dan Contohnya

Cashback dan diskon merupakan kedua istilah yang sering kita temui saat memutuskan untuk berbelanja baik offline ataupun online. Biarpun sudah terbiasa untuk berbelanja dan menemui kedua istilah tersebut, terkadang kita masih sulit atau belum mengetahui perbedaan cashback dan diskon. Biarpun sama-sama memberikan keuntungan finansial kepada para konsumen atau pembeli akan tetapi kita perlu mengetahui perbedaan dari kedua hal tersebut.

Untuk memberikan informasi kepada anda tentang cashback dan diskon, pada artikel kali ini penulis sudah menyiapkan artikelnya lengkap mulai dari pengertian, perbedaan beserta dengan contohnya.

 

Pengertian Cashback Dan Diskon

Untuk mengetahui perbedaannya, terlebih dahulu kita bahas pengertian dari cashback dan diskon.

Apa Itu Cashback?

Pengertian dari cashback adalah suatu penawaran atau promosi yang diberikan penjual atau penyedia jasa kepada para konsumennya berupa pengembalian uang dalam persentase tertentu. Uang yang dikembalikan bisa dalam bentuk virtual (koin, deposit saldo dan sebagainya) ataupun tunai. Biasanya pemberi cashback akan menerapkan beberapa syarat, seperti minimal pembelian, penggunaan metode pembayaran tertentu, produk atau jasa tertentu yang harus dibeli dan sebagainya.

Saat ini kebanyakan penyelenggara promo cashback jarang sekali memberikan bentuk pengembalian uang dalam bentuk uang tunai dan lebih memilih dalam bentuk uang virtual. Contohnya salah satu e-commerce terbesar saat ini, yaitu Shopee menerapkan cashback dalam bentuk Shopee Coin (Uang virtual yang bisa digunakan di platform Shopee untuk berbelanja). Shopee Coin tersendiri memiliki persyaratan penggunaan dan masa kadaluarsa.

Cara tersebut tentunya dilakukan dengan tujuan untuk menarik minat pembeli untuk berbelanja di platform Shopee kembali dan tentunya pembeli juga akan merasa diuntungkan dengan adanya deposit berupa koin Shopee tersebut karena mereka bisa lebih berhemat sekitar 50%.  Jadi misalnya anda ingin membeli Laptop di Shopee Seharga Rp. 4.000.000,00 makan anda bisa melakukan pembayaran Rp. 2.000.000, 00 dengan cash dan sisanya atau 50% dari total belanja menggunakan Shopee Coin.

Apa Itu Diskon?

Diskon atau dulunya disebut sebagai rabat adalah potongan harga yang diberikan oleh penjual atau penyedia jasa kepada para konsumen atau pembelinya. Potongan harga ini diberikan langsung saat transaksi dilakukan. Jadi konsumen akan mendapatkan keuntungan berupa pembelian produk atau jasa diluar harga aslinya sesuai dengan persentase atau nominal diskon yang diberikan.

Promo berupa diskon biasanya diberikan oleh penyelenggara untuk menarik pembeli dan berbelanja di periode yang mereka sudah tentukan untuk meningkatkan volume penjualan, menghabiskan barang atau mencapai target penjualan.

Misalnya promo diskon hanya berlaku di 1.1, 2.2, 3.3 atau tanggal kembali lainnya, otomatis para konsumen akan benar-benar menunggu tanggal tersebut dan membeli apa yang mereka butuhkan dalam satu hari.

 

Contoh Cashback Dan Diskon

Adapun contoh sederhana dari promo atau penawaran cashback dan diskon adalah sebagai berikut:

Contoh Promo Cashback

Platform Shopee memberikan promo kepada para penggunanya berupa voucher cashback 10% dengan syarat minimal pembelian Rp.100.000,00 dan berlaku untuk semua toko dan produk yang ada di platform tersebut. Promo ini berlangsung hanya di bulan maret saja contohnya.

Pada saat menerima gaji di bulan maret, saya memutuskan untuk membeli sepatu baru di platform tersebut seharga Rp. 200.000,00 dan menggunakan voucher cashback 10%. Maka setelah saya melakukan proses pembayaran dan sudah menerima sepatu yang saya beli secara otomatis saya akan mendapatkan saldo deposit berupa Shopee Coin sebesar Rp. 20.000,00.

Cashback tersebut bisa saya dapatkan karena saya telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan, yaitu belanja di atas Rp. 100.000,00 dan belanja di bulan maret saat promo tersebut berlangsung.

Jika sudah paham mari kita beralih ke pengertian dari diskon beserta contohnya.

Contoh Promo Diskon

Lenovo Computer Official Shop (Lenovo.id) di platform e-commerce Shopee memberikan voucher diskon belanja Rp. 100.000,00 dengan minimal belanja Rp. 10.000.00,00. Voucher diskon ini berlaku untuk pembelian di tanggal 4 April 2022.

Maka jika di tanggal tersebut saya memutuskan untuk membeli sebuah produk di toko tersebut, contohnya Lenovo 2 in 1 IdeaPad Flex 5i 14ITL05 OHS i5 1135G7  seharga Rp 13.299.000, 00 maka saya berhak untuk mendapatkan diskon pembelian Rp. 100.000,00 dan hanya perlu membayar Rp13.199.000, 00 saja.

Lalu bagaimana jika saya memutuskan untuk membeli Lenovo IdeaPad Slim 3i 14IML05 OHS i3 10110U yang seharga Rp 7.299.000,00, apakah saya akan mendapatkan diskon?.

Jawabannya tentu saja tidak, karena di promo potongan harga tersebut ada persyaratan minimal belanja Rp. 10.000.00,00.

 

Perbedaan Cashback Dan Diskon

Jika sudah mengetahui pengertian dari cashback dan diskon beserta contoh sederhananya, mari kita bahas perbedaan mendasar dari kedua istilah tersebut.

1. Penyelenggara

Dalam perdagangan modern seperti sekarang ini, diskon kebanyakan diselenggarakan oleh penjual langsung kepada pembeli dan bukan oleh platform e-commerce. Berbeda dengan cashback, biasanya promo ini langsung diselenggarakan oleh penyedia platform e-commerce karena menggunakan sistem deposit atau coin yang diakumulasikan kepada akun pembeli.

2. Klaim

Cashback memberikan keuntungan berupa pengembalian uang atau deposit, sedangkan diskon langsung memotong harga asli dari produk atau jasa yang ditawarkan kepada konsumen.

3. Tujuan

Perbedaan dari tujuan diselenggarakannya, diskon dilakukan untuk menarik minat pembeli agar belanja dan menghabiskan uangnya dalam periode yang ditentukan untuk mengejar target penjualan atau menghabiskan barang (strategi manajemen stok). Sedangkan penawaran atau promo cashback ditujukan untuk menarik pembeli atau konsumen untuk berbelanja kembali, karena pembeli tentu akan merasa rugi jika deposit atau saldo yang mereka dapatkan dari promo cashback hilang begitu saja.

4. Periode

Dari masa berlaku promo, diskon sendiri biasanya diselenggarakan dalam waktu atau batas tertentu sesuai dengan keinginan seller. Sedangkan promo cashback sendiri pada saat ini umumnya tidak ada batas waktu (hanya persentase atau nominal yang berubah), akan tetapi batas waktu atau expired hanya berlaku di saldo deposit atau coin yang mereka dapatkan. Contohnya adalah Shopee Coin hanya berlaku sampai 3 bulan saja sejak didapatkan. Jadi jika tidak digunakan dalam periode tersebut, maka koin tersebut dipastikan akan hilang atau hangus.

5. Kelebihan Dan Kelemahan

Cashback memberikan keuntungan berupa saldo kredit yang dapat digunakan pembeli jika berbelanja kembali, jadi mereka akan lebih berhemat jika memutuskan untuk berbelanja lagi karena mereka bisa menggunakan saldo atau koin yang mereka dapatkan sebagai metode pembayaran atau pelunasan. Sedangkan diskon memberikan keuntungan dimana pembeli akan mendapatkan potongan harga langsung saat berbelanja di luar harga asli dari produk atau jasa yang ditawarkan.

Sedangkan kelemahannya, cashback berupa koin atau deposit yang didapatkan tidak dapat diuangkan dan memiliki masa kadaluarsa, jadi jika tidak digunakan atau pembeli tidak berbelanja kembali maka keuntungan tersebut akan hilang atau hangus. Untuk kelemahan dari diskon sendiri adalah biasanya penyelenggara hanya memberikan penawaran tersebut di waktu-waktu tertentu saja, jadi jika anda tidak memiliki uang ketika promo diskon berlangsung, maka anda akan kehilangan kesempatan untuk berhemat.

 

Kesimpulan

Dari informasi yang disampaikan oleh penulis akan pengertian, contoh dan perbedaan dari diskoin maupun cashback, tentunya penulis berharap para pembaca dapat mengerti akan keuntungan dan kekurangan dari masing-masing penawaran tersebut. Para pembaca juga bisa lebih bijak dan berhemat serta mendapatkan keuntungan lebih dengan memahami istilah tersebut, yang tentunya bisa berdampak kepada kesehatan finansial anda.

Apapun promosi atau penawaran yang anda dapatkan atau gunakan, baiknya dipastikan sesuai dengan kebutuhan anda dan sesuai dengan budget keuangan yang anda miliki. Hindari berbelanja berlebihan dan tidak sesuai kebutuhan karena tertarik akan adanya promo cashback atau diskon yang ditawarkan, apalagi sampai berhutang untuk mendapatkan promosi tersebut.

Artikel ini dibuat murni dari pengalaman dan pemikiran dari penulis dan hanya ditujukan sebagai informasi saja dan bukan nasihat keuangan atau promosi tertentu. Terima kasih sudah membaca

You cannot copy content of this page